Monday, April 7, 2014

Burung Tledekan dan Karakternya

Meskipun burung Tledekan sempat ditinggalkan oleh pecintanya namun kita tidak boleh lupa dengan karakter dasar burung ini yang mudah jinak dan sifatnya yang petarung. bisa jadi burung ini suka diam diri di rumah, namun bila bertemu dengan burung sejenis atau musuhnya maka burung akan berkoar-koar bongkar isian dan menunjukkan gaya khasnya yang nyeklek.



Untuk lebih mudah dalam merawat burung berkicau ini, pelajari dan ketahuilah Karakter Dasar Burung Tledekan berikut ini :
  • Mudah beradaptasi, burung ini sangat mudah menyesuaikan diri terhadap perubahan lingkungan.
  • Petarung yang gampang naik darah. Apabila mendengar suara burung Tledekan lain atau melihat burung sejenis, maka semangat tempurnya langsung berkobar. Disamping itu, burung ini bersifat teritorial yang berusaha mengusir rivalnya.
  • Birahi yang cenderung mudah naik. Burung ini sangat mudah naik birahinya, banyak penyebab yang dapat membuat naiknya birahi pada burung jenis ini. Stelan EF (Extra Fooding) yang over, penjemuran yang berlebih atau melihat burung Tledekan betina, dapat dengan cepat menaikkan tingkat birahinya.
  • Mudah jinak. Karena kemampuan beradaptasinya yang tinggi, maka burung ini mudah jinak kepada manusia.
  • Bermental baja. Hampir rata-rata burung ini memiliki sifat mental yang sangat baik sebagai petarung.
Karakter burung fighter ini tampaknya sama dengan burung petarung lain seperti Kacer dan Murai, dengan perawatan yang baik, pemasteran yang tepat maka burung Teledekan akan menjadi burung kicauan yang handal dirumah maupun di lapangan. Perlu diketahui juga bila Harga Burung Teledekan saat ini juga tengah melambung karena pecinta burung mulai melirik burung ini lagi.

0 comments:

Post a Comment

 
Copyright 2010 info burung. All rights reserved.
Themes by Ex Templates Blogger Templates l Home Recordings l Studio Rekaman