Monday, November 13, 2017

Inilah Penyebab Burung Kicauan Macet Bunyi Yang Perlu Anda Tau


Setiap jenis burung yang ada di alam ini punya keahlian untuk berkicau dengan alamiah serta semakin berkembang bersama pertumbuhan usianya.

Akan tetapi terdapat beberapa kejadian yang mana burung tidak mau menunjukkan kualitas kicauannya walau telah berusia dewasa.

Jenis kelamin dari burung kicauan sangat berpengaruh atau menentukan. Kemungkinan burung yang mampu berkicau dengan baik ialah burung yang berkelamin jantan.

Sebagian dari burung betina ada yang bisa mengeluarkan suara kicauan dengan baik, akan tetapi, hanya terbatas pada jenis burung tertentu.

Penyebab Burung Kicauan Macet Bunyi
Penyebab Burung Kicauan Macet Bunyi

Kasus yang sering terjadi pada pemelihara burung ialah burung yang tadinya gacor mendadak macet atau malas berkicau. Dan problem ini tentu sangat tidak dikehendaki oleh para penggemar dan para pemain.

Pola perawatan yang belum pas ditambah lagi dengan tanpa penanganan khusus yang benar. Dengan begitu burung akan berhenti berkicau dengan permanen.

Sebelum hal tersebut terjadi burung peliharaan anda maka segeralah ambil tindakan dengan pemantauan di tiap hari dengan tepat.

Jadi pada akhirnya anda dapat memahami penyebap dari hal yang menyebabkan burung itu performa menjadi menurun dengan mendadak.

Keadaan burung tidak terus menerus stabil. Keadaan lingkungan juga tetap jadi penyebab yang paling utama.

Burung Sedang Sakit

Penyebab burung kicauan macet bunti adalah karena burung sedang sakit. Penyakit pada burung kicauan pada umumnya disertai dengan tanda atau gejala

Maka, perhatikan tingkah laku burung kalian untuk kesehariannya, apabila menunjukkan perilaku yang berbeda dengan biasanya.

Misalnya burung tidak banyak bergerak, nafsu makannya berkurang. Biasanya bagian mata lebih sering terpejam lalu sering mengelembungkan bulunya.

Burung Sedang Stress

Burung yang mengalami stress pada umumnya terjadi karena burung kalah mental dengan burung yang lain selesai ikut kontes.

Kemudian juga perubahan cuaca yang dengan mendadak . Untuk burung yang mengalami masalah seperti ini, biasanya kana malas dalam berkicau dan lebih banyak diam.

Berbeda dengan burung yang agresif dan kicauan tetap gacor. Itu tandanya burung sehat dan terbebas dari penyakit atau stress.

Burung Masih Keadaan Giras

Burung Masih Keadaan Giras
Burung Masih Keadaan Giras

Burung kicauan yang masih pada tahap awal bertempat tinggal pada lingkungan manusia pada umumnya memerlukan proses adaptasi supaya berani berkicau dengan lantangnya.

Jika burung tersebut liar hasil dari tangkapan hutan, mentalnya bisa mengalami perubahan yang sangat drastis saat berada pada dalam sangkar yang akan kita pelihara.

Maka dari itu, sementara burung tidak akan berkicau pada saat masih giras dan liar.

Oleh sebab itu, usahakan mencari cara supaya burung bisa menjadi jinak terlebih dahulu serta setelah itu anda boleh melakukan cara untuk menjadikannya menjadi lebih gacor.

Burung Sedang Mabung atau Rontok Bulu

Pada permasalahan ini tidak semua burung terjadi kemacetan dalam bunyinya,terdapat sebagian burung jenis tertentu yang akan tetap gacor walau saat akan mabung.

Apabila burung peliharaan anda macet bunyi dan tampak banyak bulu halus yang rontok atau berjatuhan maka burung kalian itu pasti akan mabung.

Anda sebaiknya segera bertindak dengan cara yang tepat, sebab pada saat seperti ini sangat fatal untuk performa kedepannya apabila anda semua salah dalam pola perawatan sehari-harinya.

Bagian Tenggorokan Burung Terkena Virus

Penyakit pada burung kicauan ini termasuk penyebab burung kicauan macet bunyi. Permasalahan ini juga sudah tidak asing lagi pada burung kicauan.

Akan tetapi, sulit untuk kita ketahui . Untuk langkah yang paling specifik untuk mengetahui akan penyebab dari burung macet bunyi ini ialah melihat tingkah laku burung pada kesehariannya.

Burung yang pada tenggorokannya terkena virus pada umumnya selalu ingin minum. Selain itu juga mengalami sesak nafas serta suaranya terdengar ngorok.

Untuk cirinyang lainnya yaitu burung sering mengalami kepanasan pada waktu penjemuran .

Tandanya yaitu burung membuka paruh supaya gampang bernafas serta membuang hawa panas yang ada pada tubuhnya.




0 comments:

Post a Comment

 
Copyright 2010 info burung. All rights reserved.
Themes by Ex Templates Blogger Templates l Home Recordings l Studio Rekaman